Resep Tumis Ayam Pedas Manis
BAHAN-BAHAN
Bahan
5pasang sayap ayam, potong 2 bagian
1sdt perasan jeruk nipis
1sdm bubuk kaldu ayam
minyak, untuk menggoreng
Saus
3siung bawang putih, cincang kasar
1buah bawang bombay, cincang kasar
3buah cabai merah, buang bijinya, iris serong
3buah cabai hijau, buang biji, iris serong
1buah tomat, potong wedges
1.5 sdm kecap manis
150ml air
2 sdm minyak, untuk menumis
CARA MEMBUAT
Cara membuat
Lumuri sayap ayam dengan air jeruk nipis dan bubuk kaldu rasa ayam Aduk rata, diamkan selama 10 menit hingga meresap.
Panaskan minyak, goreng sayap ayam hingga matang dan kecokelatan. Angkat, tiriskan. Sisihkan.
Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bawang bombay, cabai merah, dan cabai hijau. Aduk rata.
Masukkan ayam dan kecap manis secukupnya dan air. Masak hingga bumbu mengental.
Tambahkan tomat, aduk sebentar hingga sedikit layu. Angkat. Sajikan.